The Company
Sebagai anak usaha PT Angkasa Pura I (Persero), Angkasa Pura Supports didirikan pada tanggal 8 Maret, 2012 dengan tujuan mendukung Induk Perusahaan dalam mengelola 15 bandara di Indonesia. Tahun 2014, Perseroan mengembangkan cakupan pasarnya dengan memasuki segmen properti komersial di luar bandara. Pada tahun 2015, Perseroan telah melebarkan layanannya dari Tengah hingga ke Timur Indonesia.
Board of Directors

I Dewa Gede Mahayana
Plt. Direktur Utama & Direktur Operasi
Lahir di Tabanan, 21 Mei 1969, I Dewa Gede Mahayanan menjabat sebagai Direktur Operasi PT Angkasa Pura Suport sejak Juni 2021. Menyelesaikan pendidikan S1 di Universitas Udayana dan Universitas Islam Syekh Yusuf Tangerang pada tahun 2011, serta pendidikan S2 di Universitas Mahardika Surabaya pada tahun 2013. Sebelum bekerja di PT Angkasa Pura Suport Dewa bekerja di PT Gapura Angkasa (1998 – 2018). Jabatan Terakhir Dewa adalah Direktur Utama di PT Gapura Angkasa.

Bambang Arsanto
Plt. Direktur Keuangan & SDM
Lahir di Jakarta, 12 Januari 1977, Menyelesaikan Pendidikan S1 di Universitas Trisakti jurusan Akuntansi pada tahun 2000 dan menyelesaikan Pendidikan S2 di Universitas Indonesia jurusan Pasar Uang Pasar Modal. Bambang Arsanto bekerja di PT Angkasa Pura I (Persero) semenjak 2014 dan sempat menduduki beberapa jabatan strategis di PT Angkasa Pura Retail pada tahun 2014 sampai 2016. Sebelum menjadi Plt. Direktur Keuangan dan SDM di PT. Angkasa Pura Suport pada bulan Januari 2022, jabatan yang dipegang oleh Bambang Arsanto adalah Vice President Business & Portfolio Management di PT Angkasa Pura I (Persero)
Visi dan Misi
Visi Perusahaan
Menjadi perusahaan kelas dunia dengan layanan terintegrasi berbasis IT dalam industri aviasi dan infrastruktur.
Misi Perusahaan
- Menyediakan layanan unggul dan tepercaya untuk kepuasan pelanggan.
- Menciptakan nilai tambah bagi karyawan, pemegang saham dan mitra strategis.
- Memberikan kontribusi positif terhadap lingkungan, masyarakat dan pemangku kepentingan utama lainnya.
Tata Nilai Perusahaan

Service Area

- Bengkulu
- DKI Jakarta
- Semarang
- Yogyakarta
- Solo
- Surabaya
- Banjarmasin
- Balikpapan
- Denpasar
- Lombok
- Makassar
- Ambon
- Palu
- Toli-toli
- Gorontalo
- Manado
- Luwuk
- Ternate
- Kupang
- Biak
- Jayapura
Visi dan Misi
News Update

APS Dukung Kemajuan Pendidikan Indonesia dengan Kolaborasi Bersama Komunitas Kakak Asuh dan Sekolah Sanggar SAJA
#APSUpdate Angkasa Pura Supports berkolaborasi dengan Kakak Asuh melaksanakan Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL) “Mengajar Bersama” di Sekolah & Sanggar SAJA pada Sabtu (21/10/2023).

Lelang Online Angkasa Pura Supports
#APSUpdate Setelah sukses melakukan penjualan aset ANGKASA PURA SUPPORTS di 2 tahun lalu, LEGOAS kembali dipercayakan untuk pelaksanaan penjualan 2.499 aset PT Angkasa Pura Suport

On Her Leadership
#APSUpdate Kenalkan, Para Perempuan Hebat yang Menjadi Pemimpin di Perusahaan PT. Angkasa Pura Suport. Kesetaraan gender telah menjadi topik hangat saat ini. Di Indonesia sendiri,
Certification
Sejak tahun 2014, APS sudah menjadi anggota International Sanitary Supply Association (ISSA), ISSA bergerak dalam dunia Facility Service dan didalamnya mencakup pengelolaan Cleaning & Maintenance (Facility Services).











PT Angkasa Pura Suport berkomitmen melaksanakan Sistem Manajemen Anti Penyuapan (SMAP) berdasar ISO 37001 secara menyeluruh. Penerapan SMAP ini menjadi panduan bagi Organisasi dan Stakeholder dalam implementasi dan kepatuhan untuk mengidentifikasi, mencegah, dan mendeteksi penyuapan.
Seluruh Kawan APS berkomitmen untuk melaksanakan seluruh proses kerja secara konsisten berdasarkan kaidah Sistem Manajemen Anti Penyuapan ISO 37001 dengan penerapan 4 NO’s:
1. No Kickback : Tidak boleh ada komisi, tanda terima kasih baik dalam bentuk uang dan bentuk lainnya.
2. No Luxurious Hospitality : Tidak boleh ada penyambutan dan jamuan yang berlebihan.
3. No Gift : Tidak boleh ada hadiah atau gratifikasi yang bertentangan dengan peraturan dan ketentuan yang berlaku.
4. No Bribery : Tidak boleh ada suap menyuap dan pemerasan.







